XAMPP Sebagai Alternatif WAMPServer

XAMPP Sebagai Alternatif WAMPServer



      Hari ini saya membuat XAMPP (www.apachefriends.org) sebagai default WAMP Server untuk menggantikan WampServer (www.wampserver.com), mengapa? Ada beberapa alasan yang mendasari keputusan saya ini, yaitu :
1. Alasan utama: banyak teman2 yang memakai XAMPP dan mengalami kesulitan, jika saya memakai XAMPP juga maka lebih mudah untuk memberikan solusi yang tepat bahkan bisa langsung disertai dengan contoh.
2. Pengembangan WampServer berjalan lambat saat ini, maksudnya versi aplikasi di dalam XAMPP lebih baru.
3. Cara konfigurasi XAMPP lebih rumit. Misalnya saja untuk mengaktifkan/mematikan module Apache Rewrite maka cukup klik pada icon WampServer kemudian muncul list "rewrite module" sedangkan pada XAMPP lebih sulit. Untuk itu saya perlu memakai XAMPP agar bisa mengetahui bagaimana cara mengaktifkan/mematikan fitur tertentu.
4. XAMPP dilengkapi FTP Server dan Mail Server sehingga kedua hal ini menambah pengetahuan saya. Filezilla sudah saya kenal baik tetapi tidak halnya dnegan Mercury Email Server.
5. XAMPP tersedia bukan hanya untuk Windows tetapi juga: Linux, Solaris dan Mac.
6. Perl : Sebagai bonus juga ada Perl di XAMPP.

XAMPP vs WAMPSERVER :

Fitur
XAMPP
WAMPSERVER
FTP Server
Yes
-
Email Server
Yes
-
Perl
Yes
-
Webalizer
Yes
-
phpMyAdmin
Yes
Yes
SQLite Manager
-
Yes
Change setting
Difficult, you need to edit the configuration file manually
Very Easy, just click on dropdown menu
PHP 4 and 5
Yes
Yes
Sample PHP Code
CD Collection, Biorhythm, Instant Art, Flash Art, Phone Book, Excel_Writer, ADOdb
-
OS
Windows, Linux, Solaris, Mac
Windows
Add ons
Perl, Tomcat
Different version for Apache and MySQL
File size
38 MB
20 MB

File konfigurasi XAMPP ada di:
- Apache basic configuration: .\xampp\apache\conf\httpd.conf
- Apache SSL: .\xampp\apache\conf\ssl.conf
- Apache Perl (only addon): .\xampp\apache\conf\perl.conf
- Apache Tomcat (only addon): .\xampp\apache\conf\java.conf
- Apache Python (only addon): .\xampp\apache\conf\python.conf
- PHP: .\xampp\apache\bin\php.ini
  (with the apache actually running php version)
- MySQL: .\xampp\mysql\bin\my.cnf
- phpMyAdmin: .\xampp\phpMyAdmin\config.inc.php
- FileZilla FTP: .\xampp\FileZillaFTP\FileZilla Server.xml 
- Mercury Mail basic configuration: .\xampp\MercuryMail\MERCURY.INI
- Sendmail: .\xampp\sendmail\sendmail.ini

0 komentar: